Langkah – Langkah: Contoh Perhitungan Metode AHP. Cara perhitungan
menghitung dengan menggunakan metode AHP sangat simpel. Panduang
perhitungannya yaitu menggunakan persamaan matriks perbandingan
berpasangan yang dikembangkan oleh saaty yaitu dengan menggunakan sekala
perbandingan 1-9. Dengan skala tersebut, di lakukan perbandingan
sehingga membentuk matriks yang berguna untuk mendapatkan nilai
kuantitatif dari penilaian relatif pada setiap masalah atau kasus yang
akan diselesaikan. Nah pada tutorial dan panduan kali ini Saya akan
berikan contoh yang simpel saja supaya mudah di pahami dan dimengerti
bagaimana cara menghitung metode ahp pada sebuah contoh kasus. Dan untuk
penerapannya bisa diterapkan pada pengembagan aplikasi sistem pakar
ataupun juga spk (sistem pendukung keputusan).
Baca juga:
- 21 Kelebihan dan 4 kekurangan metode AHP
- Penerapan metode AHP pada studi kasus
Artikel contoh perhitungan menggunakan metode ahp ini sengaja Saya
buat agar teman-teman yang ingin belajar metode ini bisa memahami dengan
mudah karena contoh simpel yang Saya berikan. Kebanyakan contoh yang
ada di internet menggunakan perhitungan pada contoh kasus yang kompleks,
kadang sebagian dari teman-teman sulit untuk memahaminya.
Langkah-langkah perhitungan metode AHP
Berikut ini adalah langkah demi langkah yang harus Anda lakukan untuk
menghitung penyelesaian dengan menggunakan metode AHP, namun sebelumnya
tentukan dahulu tujuan atau goal permasalan kasus ( langkah awal),
tentukan Kriteria dan alternatif, selanjutnya perhitungannya di mulai
dengan langkah berikut ini:
- Membuat matriks perbandingan kriteria dengan nilai yang telah di inputkan
- Mencari bobot vektor prioritas,
sebelum mencari nilai ini, Anda harus menjumlahkan setiap kolom sel pada
kolom matriks di bagi dengan jumlah kolom pada setiap selnya.
- Mencari lambda
- Mencari Konsitensi Index (CI)
- Mencari Konsistensi Rasio (CR), Tingkat konsistensi apabila nilai CR <0.1
Contoh kasus penyelesaian ahp
Misalnya Anda akan membangun sebuah sistem untuk merangking calon
kepala desa terbaik pada suatu desa atau kelurahan. Dengan sistem
tersebut Anda akan memberikan penilaian terhadap setiap varibel yang
digunakan sebagai penilaian. Pada contoh studi kasus ini anggap calon
kades yang akan Anda nilai ada 3 calon saja dan kriteria atau variabel
penilaian 4 kriteria. Jangan banyak-banyak agar mudah memahami contoh
perhitungan metode ahp secara manual ini. Nah yang harus Anda perhatikan
adalah seperti langkah-langkah yang sudah dijelaskan diatas.
Penilaian diatas tidak berdasarkan ketetapan nilai yang sudah
ditentukan sebagai batas minimal nilai. Kadang ada juga penentuan
minimal nilai yang sudah ditentukan oleh penilai. Untuk masalah ini
berbeda teknik namun dasarnya sama.
Anggap saja kriteria yang akan digunakan untuk menilai sebabagi berikut:
- Tanggung Jawab
- Jujur
- Disiplin
- Kerja keras
Dan untuk calon kadesnya sebagai berikut:
- Paijo
- Paiman
- Paino
(
Maaf nama diatas adalah nama ilustrasi. Mohon maaf jika ada kesamaan nama dan gelar, semua hanyalah kebeteluan saja 
)
Selanjutnya penyusunan hierarki dengan berdasarkan kriteria dan alternatif diatas sebagai berikut:

perhitungan metode ahp
Selanjutnya Anda juga harus mengetahui beberapa rumus yang digunakan
pada perhitungan metode ahp. Rumus-rumus ini bisa di konversi ke bahasa
pemrograman PHP sehinnga menjadi script dan source code metode ahp
sehinggap dapat digunakan untuk merancang sebuah sistem, bisa sistem
pakar atau sistem pendukung keputusan menggunakan metode ahp pada
prosesnya.
Rumus metode ahp:

Rumus Metode AHP
Selanjutnya Anda asumsikan nilai yang diberikan pada setiap calon kades pada masing-masing kriteria sebagai berikut:
1.Paijo
| Kriteria |
Nilai |
| Tanggung Jawab |
7 |
| Jujur |
7 |
| Disiplin |
8 |
| Kerja Keras |
7 |
2.Paiman
| Kriteria |
Nilai |
| Tanggung Jawab |
7 |
| Jujur |
7 |
| Disiplin |
7 |
| Kerja Keras |
7 |
3. Paino
| Kriteria |
Nilai |
| Tanggung Jawab |
7 |
| Jujur |
7 |
| Disiplin |
8 |
| Kerja Keras |
8 |